Recruitment
Blog, Event

Jelang Ramadhan, PT Putratama Satya Bhakti Group Gelar Silahturahmi Bersama

Tiga hari jelang Bulan Suci Ramadhan, Hj. Susi Andrianis, S.Sos., S.Psi., MM., CEO dan Direktur Utama PT Putratama Satya Bhakti Group mengadakan silahturahmi bersama, di Imperial Golf Estate, Bogor, Jawa Barat, Rabu, 30 Maret 2022.

Acara yang berlangsung sehari penuh tersebut dibagi ke dalam dua sesi yang menghadirkan tamu-tamu hadir, di antaranya berasal dari Keluarga Besar Pengurus dan Anggota IWAPI Pusat, DPC IWAPI Kota Bekasi, DPC IWAPI Kota/Kabupaten Bogor, Komunitas Bejubel (Beranda Jual Beli Wilayah Bogor), Alumni Universitas Jayabaya S2 dan S3, Alumni SMA, PAPEBO (Paguyuban Pencinta Bogor), Yayasan Cahaya Al’ Anshor Pondok Pesantren Tunanetra, Yatim & Dhuafa Citeureup Bogor, Lions Club Pelita Sejati, Keluarga Besar Perumahan VMK & BJI, Mitrakerja PT Jasa Marga Toll Operational (Lokasi CTP, Jagorawi), PT SHS, PT AEON Sentul, PT Heinz ABC, PT AICA Grup, Kepala Cabang Bank Mandiri Bekasi, Pimpinan RSCM serta seluruh Karyawan PT Putratama Satya Bhakti, baik yang berada di Headquarter maupun perwakilan yang berada di berbagai area, dan perwakilan Staf Ahli Bidang Hukum & Advice Finance SGR.

Hj. Susi Andrianis dan suami bersama para mitra kerja dan Ustad Maulana, saling berbagi kebehagiaan

Acara ini diisi dengan tausiyah menyambut Ramadhan yang disampaikan oleh Ustazah Lulung dan Ustad Maulana. Siraman rohani dari kedua pemuka agama ini dirasa begitu menyejukkan dan memberi motivasi serta energi bagi yang hadir dalam memasuki Bulan Suci Ramadhan.

Dalam pesannya, Ustazah Lulung mengatakan, “Ramadhan kali ini patut kita syukuri karena perlahan Indonesia sudah mulai terbebas dari pandemi. Hendaknya ini memacu kita untuk tambah semangat lagi dalam menjalani ibadah puasa”. Pun Ustad Maulana yang dikenal sangat merakyat ini mengingatkan agar momentum bulan puasa tidak boleh dilewatkan begitu saja, melainkan harus diisi dengan berbagai kegiatan dan amalan yang baik.

PT Putratama Satya Bhakti rutin mengadakan silahturahmi dan saling menjaga kebersamaan, terutama jelang Ramadhan

“Bulan Ramadhan adalah bulan penuh keindahan dan sangat luar biasa. Karena begitu banyak keindahannya, tentu penyambutannya juga harus luar biasa,” kata Hj. Susi Andrianis, dalam keterangannya kepada innews, Kamis (31/3/2022).

Peraih penghargaan ASEAN Women Enterpreneur (AWEN) di Thailand, 2018 ini mengibaratkan menyambut tamu yang membawa proyek besar. “Pasti servis yang diberikan juga akan luar biasa, agar tamu itu pun merasa senang karena dihargai dan dihormati,” ujar wanita cantik yang menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Kemitraan DPP Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) ini.

Suasana kebersamaan dan keguyuban begitu nampak dalam dua sesi pertemuan tersebut. “Kita juga bersyukur, Ramadhan tahun ini kondisi pandemi Covid-19 kian melandai. Meski begitu, tetaplah kita disiplin menerapkan protokol kesehatan guna menghindari meluasnya penyebaran virus tersebut,” ujar Susi yang juga duduk sebagai Wakil Bendahara Umum Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM (Garpu) NasDem ini.

Bagi Susi Andriani CEO dan Dirut PT Putratama Satya Bhakti, Ramadhan adalah bulan penuh keberkahan dan amal

Di Bulan Suci Ramadhan ini, kata Susi, mari kita sama-sama doakan agar pandemi bisa berlalu dan kondisi bangsa ini pulih seperti sedia kala. “Kita tentu ingin bangsa ini kembali melanjutkan pembangunan dan kondisi perekonomian membaik, sehingga rakyat bisa menjalani hidup dengan normal,” tukasnya.

Bagi Susi, Ramadhan bukan bulan pengganggu bagi diri pribadi, sehingga tidak perlu mengurangi sedikitpun etos dan semangat kerja yang ada. Bahkan, menjadi ajang dan ladang amal plus-plus. Di mana bonusnya amal ibadah yang luar biasa.

Berada ditengah keluarga bersama Kang Ivan

Susi mengajak semua pihak untuk menyongsong Bulan Suci Ramadhan tahun ini dengan penuh semangat dan harapan baru untuk menuju kehidupan yang lebih baik lagi.

Pada acara silahturahmi tersebut juga diperkenalkan booth dari produk-produk unggulan sejumlah UMKM di Bogor. 

Sumber: https://innews.co.id/jelang-ramadhan-pt-putratama-satya-bhakti-group-gelar-silahturahmi-bersama/

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Recruitment